cara membuat konten di instagram

Proses Membuat Konten di Instagram dan Tips Suksesnya

Diposting pada 1,450 views

Cara Membuat Konten di Instagram agar Sukses – Instagram adalah salah satu sosial media yang memiliki jutaan pengguna aktif, termasuk di Indonesia. Sehingga Instagram sangat efektif bila dijadikan sebagai ujung tombak sebuah perusahaan dalam memasarkan produk atau jasa mereka. Ada berbagai cara dalam memasarkan produk melalui instagra, yaitu dengan menggunakan iklan berbayar atau secara manual membuat sebuah akun bisnis di instagram.  

Tapi pada intinya tetap harus membuat akun di Instagram, karena memakai iklan berbayar resmi di Instagram pun kita tetap butuh akun instagram sebagai katalog atau sebagai company profile. Kunci sukses dengan Instagram ini salah satunya ada pada konten, karena konten lah yang sebenarnya disukai oleh publik. Semakin menarik konten yang di buat, tentu akan semakin banyak orang yang follow kita.   

Satu pertanyaan ketika kita membuat konten di instagram adalah “apa yang menjadi alasan utama netizen follow instagram saya?”.   Maka dari pertanyaan itu kita akan membuat konten sebaik mungkin, agar dapat dijadikan sebagai alasan untuk para netizen follow instagram kita. Dengan memiliki follower ribuan maka kita sebenarnya sudah memiliki pasar, tinggal bagaimana mengemas produk kita dengan teknik-teknik pemasaran agar para netizen mau membeli.  

Nah sebelum sampai ke pemasarannya, kitapunya.net memiliki sebuah tips atau cara dalam membuat sebuah konten di Instagram agar menarik dan sukses. Dengan mengikuti langkah-langkah ini semoga konten kalian memiliki nilai jual, menarik dan dapat dijadikan sebagai alasan untuk konsumen menfollow instagram kalian.  

Proses Membuat Konten di Instagram


1. Tentukan niche

Cara pertama adalah dengan tentukan niche atau tema dari konten yang akan kalian buat. Usahakan niche yang kalian pilih sesuai dengan bisnis yang kalian geluti. Sebagai contoh kalian jualan Laptop, maka usahakan konten yang kalian buat adalah sesuatu yang berkaitan dengan laptop bisa edukasi, tips trik, review, info harga, dll.  

2. Riset

Setelah ketemu nichenya, dari niche tersebut kalian pikirkan mana yang paling banyak dicari. Ohh ternyata orang itu banyak yang suka dengan review laptop, yang paling banyak review laptop asus kah? acer kah?.  

3. Mind-mapping

Ketika sudah ketemu nichenya, terus apa yang paling banyak di cari di niche tersebut giliran masuk ke kontenmu. Apa saja yang akan dimasukkan dalam kontenmu, misal review laptop, tips trik, info harga dll.  

4. Buat sketsa

Langkah selanjutnya adalah buat sketsa, dalam kategori review laptop akan dibuat dengan konsep seperti apa, apakah hanya foto, video pendek atau hanya sekilas kemudian lanjutkan di YouTube. Pikirkan juga caption yang akan digunakan pada foto/video tersebut.   

5. Desain konten

Buat konten yang semenarik mungkin, untuk sukses minimal konten itu ada dua syarat yaitu “mengedukasi atau menghibur”. Maka buatlah konten dua itu, kalau ngga mengedukasi ya menghibur, atau malah bisa dua-duanya maka lebih baik.   

Untuk konten seperti foto dan gambar, pilih desain yang semenarik mungkin sesuai dengan netizen kalian. Misalkan, sebagian besar follower kalian adalah wanita, maka desainnya dapat disesuaikan dengan wanita.  

6. Atur jadwal

Jadwal posting sangat diperlukan agar follower tidak merasa bosan dan jenuh, misal satu hari ini isinya tips dan trik semua. Pasti follower akan merasa jenuh, untuk itu dapat diselingi dengan review, info harga atau bila perlu kuis/give away. Akan lebih baik jika dijadwal secara rutin, misal kategori review setiap hari Senin, tips dan trik tiap hari Rabu dan seterusnya.  

7. Mulai posting

Langsung deh konten tersebut di posting di Instagram kamu, pastikan kontennya berjalan dengan baik dan memiliki caption yang mendukung/menarik.  

8. Evaluasi dan feedback

Ketika sudah di posting tingga mengevaluasi dan menunggu feed back atau respon dari netizen. Ohh ternyata konten seperti ini banyak yang nge-like, maka tingkatkan !. Ohh ternyata kontenya membuat orang ngantuk, wkwk. Itulah pentingnya evaluasi, agar lebih baik lagi dan lagi.  

Baca juga : 5 Tips Cepat Dapat Kerja setelah Lulus Kuliah

Tips Membuat Konten di Instagram agar Sukses

1. Gunakan hastag populer

Hastag akan meningkatkan reach dari sebuah konten, semakin banyak hastagnya akan semakin besar kemungkinan konten kita dilihat. Jadi, manfaatkan hastag-hastag populer.  

2. Rajin berkomentar dan saling follow

Untuk membangun sebuah akun instagram, kita memang perlu rajin-rajin berkomentar dan saling follow. Sehingga orang bisa mengetahui keberadaan dari akun kita.  

3. Give away

Give away akan menarik banyak orang untuk follow, walaupun menggunakan modal namun cara ini cukup efektif untuk meningkatkan jumlah follower akun instagram lhoo.  

4. Iklan berbayar

Selain give away, kita juga bisa menggunakan iklan berbayar (sponsored), untuk memasang iklan berbayar ini tidak hanya pasang tinggal pasang. Melainkan kita juga perlu riset audience, apa itu? Mudahnya kita membuat sebuah target/sasaran yang sekiranya akan membeli produk kita. Usianya berapa, laki-laki atau perempuan, lokasi, pekerjaannya apa dan lain sebagainya.  

5. Kuis

Kuis tidak harus ada hadiahnya, kalian bisa memberikan tebak-tebakan yang menantang. Sehingga netizen itu sangat mudah untuk memberikan respon berupa like, comment atau ngetag temannya.  

6. Buat konten yang membuat orang tertarik dan bersimpati

Sama seperti membuat kuis, membuat konten yang menarik simpati akan mendatangkan komentar dan like. Selain itu pasti banyak yang nge-tag temannya atau mengirim ke temannya jika konten itu menarik dan bermanfaat.  

Baca juga :

Demikian artikel tentang 14 cara dan tips membuat konten di Instagram agar sukses, semoga bermanfaat yaa. Jangan lupa follow instagram saya di @ahmaddzaki.id ya untuk mendapatkan update artikel.

Gambar Gravatar
Tim Editorial KitaPunya.net adalah seorang profesional di bidang Manajemen, HR, dan Marketing dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. KitaPunya.net saat ini menjadi situs pendidikan dan karir yang selalu berusaha memberikan inforamasi akurat, terpecaya dan terupdate.