arti andhap asor tegese

Arti Andhap Asor:  Tegese lan Gawe Ukara

Diposting pada 81,242 views

Apa arti andhap asor? Artikel kali ini akan mengulas tegese andhap asor dan contoh kalimatnya (ukara).

Andhap asor termasuk dalam tembung saroja. Sikap andhap asor menjadi aspek penting dalam budaya jawa. Seseorang yang menerapkan sikap ini dalam kehidupan akan saling menghormati orang lain baik dalam lisan maupun perbuatan.

Yuk langsung saja kita simak arti andhap asor dan beberapa contoh kalimatnya!

Andhap Asor Artinya

Sikap andhap asor sangat melekat dengan budaya jawa. Menurut pitutur andap asor semua manusia mempunyai derajat yang sama di hadapan Tuhan.

Orang jawa sangat menjunjung tinggi pitutur andhap asor. Tujuan dari pitutur andhap asor adalah agar orang jawa tidak kehilangan identitas kejawaannya.

Lalu apa arti andhap asor? Andhap asor artinya rendah hati. Pitutur ini mengajarkan agar manusia saling menghargai dan menghormati orang lain.

Bagaimana penerapan andhap asor dalam kehidupan sehari-hari? Seperti yang telah disinggung sebelumnya, sikap andhap asor (rendah hati) mengajarkan rasa saling menghargai dan menghormati. Sikap ini tidak boleh dihilangkan dari diri manusia, karena seseorang yang mempunyai sikap andhap asor pasti tidak akan semena-mena dengan orang lain.

Andhap Asor Kalebu Tembung

Andhap asor termasuk tembung saroja. Pengertian tembung saroja adalah dua kata yang digabung menjadi satu dan dua kata tersebut memiliki arti yang sama atau hampir sama yang dipakai secara bersamaan.

Lalu mengapa digunakan bersamaan? Fungsi tembung saroja adalah menguatkan atau menegaskan (mbangetake) arti kata yang pertama. Sehingga adanya kata kedua membuat makna kalimat pertama makin jelas.

Lembah Manah lan Andhap Asor

Lemah manah lan andhap asor sering kali ditemui berdampingan. Apa arti keduanya? Kalimat tersebut mempunyai arti yang sama yaitu rendah hati. Dihadirkan secara bersamaan karena sebagai bentuk penekanan terhadap pentingnya sikap rendah hati.

Kosok Baline Tembung Andhap Asor

Lawan kata (kosok balen) dari andhap asor adalah deksura. Arti kata deksura adalah tidak mempunyai sopan santun atau kurang ajar.

Seseorang yang mempunyai sifat andhap asor (rendah hati) pasti akan mencerminkan sikap sopan santun baik lisan maupun perbuatan. Sehingga ia tidak mungkin berperilaku kurang ajar terhadap orang lain.

Apa kamu lagi mencari arti kata dalam bahasa jawa lainnya?

Kunjungi juga: Arti Njanur Gunung : Tegese dan Contoh Kalimat

Ukara Saka Tembung Saroja Andhap Asor

Ukara saka tembung andhap asor

Membuat kalimat membantu dalam mengingat arti sebuah kata. Sama halnya dengan kalimat andhap asor yang sedang kita bahas di artikel kali ini. Yuk, kita membuat beberapa kalimat (ukara) dengan menggunakan kalimat andhap asor.

  1. Bocah-bocah kudu nduweni sifat andhap asor marang wong tuwa.
  2. Nalika nindakake wawancara kudu nduweni sifat andhap asor.
  3. Pemimpin ora oleh sakarepe dewe kudu nerapake sikap andhap asor.

Kesimpulan:    

Dalam Bahasa Jawa andhap asor tegese rendah hati. Sikap ini telah melekat dalam budaya jawa. Harapannya seseorang yang menerapkan sikap rendah hati dalam kehidupannya berperilaku saling menghargai dan menghormati orang lain.

Itulah arti (tegese) andhap asor. Kalau teman-teman merasa terbantu dengan artikel ini, silakan bagikan agar bermanfaat juga bagi yang lain. Sampai jumpa di artikel kitapunya berikutnya.

Gambar Gravatar
Winarsih adalah seorang profesional yang ahli dalam bidang pendidikan. Memberikan banyak tips, tutorial dan informasi akurat untuk para pembaca KitaPunya.net.