Pecah telur dan tips

Arti Kata Pecah Telur dan Tips Pecah Telur di Shopee

Diposting pada 4,961 views

Pecah telur menjadi istilah yang sering kita dengar di kehidupan sehari-hari, khususnya dalam dunia bisnis online. Saking populernya istilah ini, banyak influencer dan marketer yang membagikan tips pecah telur untuk jualan online. Mengingat berjualan online melalui marketplace seperti Shopee, Tokopedia dan Bukalapak memang tidak mudah apalagi bagi pemula. Seller atau penjual memerlukan trik-trik khusus agar produk kamu dilirik oleh pengunjung.

Dalam transaksi online, pecah telur merupakan sebuah hal yang penting dan membahagiakan penjual. Kira-kira mengapa? Karena dengan pecah telur menjadi penyemangat dalam berjualan online. Selain itu, juga akan meningkatkan rasa percaya diri penjual terhadap produk yang dimiliki.

Lalu apa arti pecah telur dan bagaimana tips meraihnya di bisnis online? Semuanya kami sajikan di artikel kali ini. Baca sampai habis dan praktikan tips-tips nya yah.

Apa Arti Kata Pecah Telur?

Menurut KBBI arti pecah telur adalah sebagai berikut:

  • Menginjak telur dalam acara upacara adat
  • Penjualan pertama dalam berdagang
  • Nilai pertama dalam olahraga

Dari pengertian di atas pecah telur identik dengan pertama kali atau pembuka suatu kejadian. Kali ini kita akan fokus pada pecah telur di bisnis online. Pecah telur pada bisnis online adalah orderan pertama yang berhasil didapatkan oleh penjual. Dalam bisnis online, pembeli sebagian besar akan melirik toko yang sudah tepercaya. Mendapatkan orderan pertama kali tidak sulit asal kamu tahu tips-tipsnya. Yuk simak tips pecah telur untuk bisnis online kamu.

Tips Pecah Telur di Shopee

Mendapatkan orderan pertama di marketplace seperti shopee dan tokopedia sangatlah mudah asal kamu tahu tips-tipsnya. Bila produk kamu belum dilirik oleh pengunjung, mungkin setelah praktik tips pecah telur di shopee dan tokopedia berikut toko kamu akan mendapat pelanggan pertama. Kalau begitu, yuk cepetan simak tips pecah telur berjualan online yang sudah saya terapkan dan berhasil di bawah ini.

1. Membuat Harga yang Kompetitif

Harga menjadi pertimbangan pelanggan untuk membeli produk. Namun, jangan sampai salah dalam menentukan harga. Terkadang penjual online yang masih baru akan membuat harga yang sangat jauh lebih murah dengan harapan pembeli akan memilih toko mereka.

Tetapi hal itu kurang kami sarankan, justru pelanggan akan menganggap barang yang kamu jual memiliki kualitas rendah. Lebih tepatnya buatlah harga yang lebih murah namun tidak terlampau jauh. Setelah penjualan meningkat kamu bisa naikkan harga secara bertahap

2. Bagikan Link Jualanmu ke Social Media

Paling sering pembeli pertama adalah orang terdekat atau kerabat. Mereka dengan senang hati akan mendukung bisnismu. Share link produk di sosial media bermanfaat untuk menaikkan trafic dan menaikkan jumlah calon pembeli yang akan menjadi pelangganmu.

3. Menggunakan Fitur Naikkan Produk

Tips yang paling sering digunakan ialah fitur naikkan produk. Menaikkan produk akan membuat produkmu makin mudah ditemukan oleh calon konsumen. Kalau produk sudah  gampang ditemukan,maka makin besar peluang calon konsumen melihat produkmu dan berkunjung ke toko online kamu.

Oke, itulah arti kata pecah telur di dunia bisnis online dan tipsnya yang bisa kamu coba untuk toko online kamu.

Temukan arti kata lainnya di kitapunya.net : Kumpulan Arti Kata

Impresif
Dahaga
Insight

                  

Gambar Gravatar
Winarsih adalah seorang profesional yang ahli dalam bidang pendidikan. Memberikan banyak tips, tutorial dan informasi akurat untuk para pembaca KitaPunya.net.