Arti Komunikasi: Pengertian dan Komponen-komponennya – Apa yang dimaksud dengan komunikasi? Iya itu lhoo komunikasi, susah njelasinnya. Kita terkadang gitu, tahu dan paham yang dimaksud dengan komunikasi tapi kalau untuk merumuskan dengan kata-kata sulitnya melebihi rumus matematika.
Nah, untuk bisa merumuskan dalam kata-kata tentang pengertian komunikasi maka harus paham terlebih dahulu tentang konsep dasar dari arti komunikasi.
Rumusan pengertian komunikasi ini sebenarnya membantu dalam memahami apa itu komunikasi.
Heehh, dari bayi kita sudah mempelajari komunikasi, ibu kita mengajarkan bagaimana caranya berkomunikasi, dalam tingkat lanjut kita perlu memperhatikan beberapa hal yang terkait dengan komunikasi agar komunikasi yang kita lakukan dapat baik dan efisien sesuai dengan tujuan sebelumnya.
Belum lagi kita perlu menganalisa respon apa yang sekiranya akan dilakukan oleh lawan komunikasi.
Ehhh, ternyata komunikasi ngga semudah yang kita bayangkan yaa? Iyaaa lah, nah kita bisa memulainya dengan mempelajari konsep-konsep dasar komunikasi. Konsep dasar ini terbagi menjadi komponen-komponen komunikasi dan unsur-unsur komunikasi.
Arti Komunikasi dan Pengertian Komunikasi
Menurut Everette M. Roger (dalam Mulyana,2005a: 62) menyatakan bahwa definisi komunikasi adalah proses di mana satu ide dialihkan dari sumber komunika ke seorang penerima atau lebih, dengan maksud untuk mengubah tingkah laku mereka:”
Dari definisi tersebut sebenarnya sudah menggambarkan tentang tujuan dan proses suatu komunikasi. Nah pengertian komunikasi secara umum dapat kita rumuskan bersama, bahwa komunikasi adalah :
Proses pertukaran pesan di antara manusia untuk mencapai saling pengertian.
Penyampaian atau pertukaran pesan dapat dilakukan dengan pesan verbal (kata-kata) maupun dengan cara nono verbal (di luar kata-kata seperti bahasa tubuh, mimik wajah, intonasi, gambar, simbol, sandi dll).
Kemudian komunikasi juga bisa dilakukan secara langsung (tatap muka) atau melalui perantara media lain seperti telepon, hp, sosmed dll.
Komponen-komponen Komunikasi
Komponen-komponen komunikasi merupakan bagian dari suatu proses komunikasi, apa saja sih komponen-komponen komunikasi?
- Komunikator
Komunikator adalah orang yang menyampaikan pesan, di dalamnya mencakup faktor-faktor seperti keterampilan komunikasi, sikap, pengetahuan dan sistem sosial serta pengaruh kultural, sosiokultural dan psikokultural. - Pesan
Pesan merupakan sesuatu yang disusun dengan elemen, isi, struktur tertentu yang merupakan hasil transformasi dari pikiran/gagasan/perasaan dalam proses encoding yang dilakukan komunikator yang kemudian di-decode oleh komunikan - Media atau saluran komunikasi
Adalah sesuatu yang dipergunakan untuk menyampaikan pesan yang diserap melalui pancaindra. - Komunikan
Komunikan adalah orang yang menerima pesan, di dalamnya juga terdapat faktor-faktor seperti yang ada pada komunikator. - Efek
Efek adalah akibat dari kegiatan komunikasi yang biasanya dirumuskan sebagai perubahan atau peneguhan sikap, pendapat dan perilaku. Efek pun adakalanya juga disebut sebagai tujuan komunikasi atau untuk menunjukkan keberhasilan komunikasi. - Umpan-balik
Feed back atau umpan balik adalah merupakan respons komunikasi selama proses komunikasi berlangsung yang bisa mengubah pesan komunikasi, media komunikasi atau komunikator. - Gangguan komunikasi
Merupakan gangguan yang dapat membuat komunikasi tidak efektif. - Lingkungan
Salah satu yang mempengaruhi proses komunikasi manusia karena proses komunikasi tidak berlangsung di ruang hampa.
Demikian artikel tentang arti komuniasi, pengertian dan komponen komunikasi, semoga bermafaat dan terimakasih.
Pelajari lebih dalam tentang arti komunikasi dengan membaca artikel berikut ini :
1. Prospek Kerja Jurusan Ilmu Komunikasi
2. Komunikasi Pemasaran (Marketing Communication) Lengkap
3. Pengertian Komunikasi Pemasaran Terpadu (IMC) dan Alat Bauran Promosi