Kisah sukses Joko Widodo (Jokowi) Sampai Jadi Presiden

Diposting pada 2,316 views

Kisah sukses Joko Widodo (Jokowi) – Siapa yang tidak kenal beliau. Ya pria yang sekarang ini duduk di kursi Presiden ini bernama Ir. H. Joko Widodo atau lebih akrab dipanggil Jokowi. Lahir pada hari rabu 21 Juni 1961 di Surakarta.

Namanya mencuat setelah menjadi Gubernur Jakarta dan sekarang menjabat sebagai presiden RI periode 2014-2019.   

Yang membuat pemimpin ini berbeda dengan yang lain yaitu kebiasaannya blusukan kesana kemari dan terjun langsung di lapangan. Jokowi termasuk pribadi yang sederhana, hal itu terlihat dari tingkah lakunya setiap hari seperti menggunakan pakaian yang sederhana serta mau membaur dengan masyarakat, hal itulah yang membuat beliau mendapat julukan pemimpin yang merakyat.  

Terlepas dari itu semua, ternyata Jokowi memiliki kisah perjalanan hidup yang cukup menarik untuk kita bahas. Untuk itu, silahkan kalian simak artikel berikut mengenai kisah sukses Joko Widodo.  

Masa Muda dan Pendidikan Jokowi

Jokowi memulai jenjang pendidikannya yaitu di SD Negeri 111 Tirtoyoso. Pada masa itu, hidup beliau sangat serba kekurangan, yang membuat beliau harus bekerja membantu orang tuanya.

Berbagai pekerjaan dilakoni beliau, mulai dari membantu berdagang, menjadi kuli panggul di pasar, hingga ojek payung pernah beliau lakoni hanya untuk membiayai sekolah dan untuk uang jajannya.  

Setelah lulus SD, Jokowi kemudian melanjutkan sekolahnya ke SMP Negeri 1 Surakarta, dan pada jenjang SMA beliau melanjutkan ke SMA Negeri 6 Surakarta. Jokowi kemudian melanjutkan pendidikannya ke jenjang tertinggi yaitu di Universitas Gajah Mada dan mengambil jurusan kehutanan.  

Semua ilmu yang didapatnya dari jurusan tersebut beliau praktekan pada usahanya dibidang furniture. Walaupun sebelumnya Jokowi sudah sempat bekerja di BUMN, akan tetapi ia merasa tidak nyaman dan akhirnya beralih meneruskan usaha mebel yang sudah dijalankan oleh keluarganya. Berkat keahlian beliau, usaha furniture milik beliau berkembang sangat pesat dan dikenal hingga Eropa.  

Kiprah Jokowi di Dunia Politik

 Jokowi terjun kedunia politik pada tahun 2005 dan beliau diusung oleh PDIP partai tempatnya bernaung untuk maju sebagai calon walikota Surakarta karena dianggap sebagai sosok yang pandai. Beliau keluar sebagai pemenang dengan prosentase suara sebesar 36,62%.

Banyak orang yang percaya dengan kineja Jokowi, hal itu dibuktikannya dengan berhasil mengubah wajah Surakarta menjadi jauh lebih baik hanya dalam kurun waktu 1 tahun.  

Karena prestasinya yang gemilang, Jokowi kemudian diajukan untuk menjadi Gubernur DKI Jakarta pada tahun 2012 lalu. Ia maju dengan wakilnya yang sekarang menjabat sebagai Gubernur yaitu Basuki Tjahaya Purnama atau sering disapa Ahok.

Setelah berhasil menjadi gubernur, banyak sekali kebijakan yang diambil beliau untuk memajukan ibu kota. Banyak proyek-proyek baru yang dibuatnya seperti membangun MRT, menambah armada Transjakarta, dan masih banyak lagi.  

Tanggal 20 Oktober 2014, sosok sederhana dan merakyat ini resmi dilantik menjadi Presiden RI ke-7. Sebuah hari yang begitu bersejarah bukan hanya untuk beliau, tapi untuk bangsa Indonesia. Nah untuk merayakan pelantikan beliau sebagai presiden, diadakanlah acara konser yang dikenal dengan konser 3 jari di Monas jakarta.  

Sungguh sebuah pencapaian yang begitu gemilang dari sosok sederhana seperti Jokowi. Dari ojek payung, hingga menjadi orang nomor satu dinegeri ini.

Dari kisah tersebut, beliau mengajarkan bahwa segala sesuatu mungkin untuk terjadi, asal ada usaha atau ikhtiar dari diri kita dan juga dibarengi dengan doa.

Selanjutnya, kita tunggu gebrakan-gebrakan seperti apa lagi yang akan beliau lakukan untuk memajukan negeri tercinta ini, Indonesia.

Gambar Gravatar
Tim Editorial KitaPunya.net adalah seorang profesional di bidang Manajemen, HR, dan Marketing dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. KitaPunya.net saat ini menjadi situs pendidikan dan karir yang selalu berusaha memberikan inforamasi akurat, terpecaya dan terupdate.